Berkapasitas 2.800cc Spesifikasi Toyota Supra Yang Akan Di Datangkan Ke Indonesia



Otomotif - Otomotif balap pasti mempunyai penggemarnya. Bukan hanya untuk kalangan berduit, tetapi juga kalangan menengah ke bawah. Melihat peluang itu banyak produsen otomotif yang mengeluarkan mobil sport dengan spesifikasi yang berasa mobil balap. Kondisi ini untuk memberikan pengalaman berbeda kepada setiap pengendara yang menginginkan menaiki mobil balap yang sebenarnya.
Sudah banyak pabrikan yang meluncurkan mobil sport dengan spesifikasi mobil balap. Bukan hanya performa mesin yang gila-gilaan, tetapi juga desain serta fitur penunjang lainnya. Salah satu produsen mobil yang mengeluarkan mobil sport tersebut adalah Toyota. Kabarnya produk mereka yang telah berhenti produksi akan diproduksi lagi.
Mobil legendaris dari Toyota kabarnya akan meluncur kembali ke dunia otomotif setelah vakum cukup lama, mobil tersebut adalah Toyota Supra. Mobil ini kembali hadir bukan hanya meramaikan meja produksi Toyota, tetapi juga akan bertarung di ajang balap.
Mobil Toyota Supra dilahirkan karena ada kolaborasi antara Toyota dengan BMW. Walaupun begitu identitas dari Toyota tidak akan tergantikan BMW. Lahirnya Toyota Supra sebenarnya juga untuk menyaingi New Aston Martin Vantage, BMW M8, dan Ferrari 488 dalam kompetisi GTE.
Pada tahun 2018 ini sebenarnya Toyota Supra sudah dikenalkan, namun masih dalam bentuk konsep. Pengenalan tersebut pada ajang Geneva Motor Show 2018 dan konsep yang diusung adalah mobil balap. Dan kabarnya Toyota Supra secara resmi akan melakoni debutnya pada semester pertama tahun 2019.
Kehadiran Toyota Supra generasi terbaru memang patut dinantikan. Bukan hanya akan menjadikan mobil ini kaya sejarah, tetapi juga ikut meramaikan pasar mobil premium sport. Rasanya akan kurang jika Otolovers belum mengetahui sejarah dari Toyota Supra. Untuk itu telah disajikan ulasan tentang generasi Toyota Supra, serta spesifikasi dan harga Toyota Supra.
Memang pantas jika Toyota Supra mendapat julukan mobil legendaris. Pasalnya mobil ini sendiri pertama kali mengaspal pada tahun 1978. Tahun tersebut menandakan peluncuran generasi pertama dari Toyota Supra. Generasi pertama bermula pada tahun 1978 sampai 1981, selama kurun waktu tersebut Toyota Supra dikenal dengan nama Celica XX. Pada Toyota Supra ini sudah menggunakan mesin 6 silinder dan tersedia dalam 3 tipe, yaitu M 2000cc, 4M 2600cc, dan 5M 2800cc.
Generasi selanjutnya atau generasi kedua (1982 - 1986) masih menggunakan konsep yang sama dengan generasi pertama dari Toyota Supra. Akan tetapi wheelbase generasi kedua ini lebih panjang ketimbang generasi sebelumnya. Pembeda lainnya juga terletak pada bagian depan Toyota Supra yang menggunakan lampu fully retractable. Dari sisi mesin sendiri Toyota Supra Gen II masih menggunakan mesin 6 silinder dengan dua pilihan, yaitu 1G 2000cc dan 5M-GE 2800cc.
Perbedaan yang mencolok terlihat pada generasi ketiga dari Toyota Supra (1986-1992). Desainnya pun lebih sporty dan sangat jauh berbeda dengan Celica. Untuk urusan mesin Toyota Supra Gen III ini menggunakan 3 pilihan mesin, yaitu 2000cc, 2500cc, dan 3000cc. Selain itu untuk mesin 2000cc dan 3000cc sudah ada dua pilihan mesin juga, yaitu mesin standar dan mesin turbo.
Untuk generasi selanjutnya atau generasi keempat dari Toyota Supra (1993-2002) juga sangat berbeda dari generasi-generasi sebelumnya. Dari sisi desain sampai mesin Toyota Supra ini bisa dibilang yang paling modern. Ada dua pilihan mesin standar dan turbo dengan kapasitas 3000cc. Mesin tersebut ditopang dengan transmisi 6 percepatan dan performa mesin Toyota Supra ini mencapai 270 km/jam.

Pada tahun 2008 Toyota Supra muncul kembali, tetapi hanya sebatas prototype. Tampilannya lebih meyakinkan dibanding pendahulunya. Sedangkan Toyota Supra prototype ini diberi nama Toyota FT-HS.
Kehadiran Toyota Supra generasi terbaru memang sudah ditunggu-tunggu. Desain yang dirancang pun sudah modern dan mewah. Terlebih lagi karakter balap dari mobil Toyota Supra sangat menonjol. Kabarnya akan ada spoiler belakang yang akan menjulang ke atas. Bukan hanya itu tetapi juga dilengkapi dengan bodi kit dan komponen racing lainnya.
Kabarnya sendiri Toyota Supra terbaru ini akan menggunakan mesin 6-silinder ilnline. Karena mobil ini merupakan hasil dari kerjasama dengan pabrikan BMW mesin tersebut kabarnya menggunakan mesin BMW berkapasitas 3.000cc. Mesin yang disematkan pada Toyota Supra ini pun juga dilengkapi dengan turbocharger.
Dengan tipe mesin dan kapasitas silinder tersebut Toyota Supra bisa menghasilkan tenaga sebesar 335 Hp dengan torsi puncak 500 Nm. Kecepatan yang dihasilkan pun terbilang kencang, dengan kecepatan 100 kpj dari kondisi diam dalam waktu 4.5 detik.
Bukan hanya soal mesin yang membuat tergiur, tetapi juga interior Toyota Supra. Teknologi terbaru kabarnya juga akan disematkan pada mobil satu ini. Diantaranya Toyota Supra akan dibekali dengan instrument panel digital, driver assistance suite, serta navigasi built-in. Dan kabar lainnya Toyota Supra akan menggunakan sistem hiburan BMW iDrive, tetapi dengan tampilan ala Toyota.
Toyota Supra generasi terbaru memang belum resmi diluncurkan. Tetapi sudah banyak kabar beredar yang menyebutkan bahwa mobil Toyota Supra generasi terbaru ini akan segera meluncur waktu dekat-dekat ini. Pasalnya sudah banyak bocoran mulai dari desain dan mesin dari Toyota Supra
Jika berbicara harga Toyota Supra pun sebenarnya juga sudah ada kabar berapa kisaran harga Toyota Supra tersebut. Untuk saat ini kabar yang beredar harga Toyota Supra sekitar Rp880 juta. Harga Toyota Supra ini sendiri merupakan harga jual Toyota Supra di Amerika. Jika dalam uang dollar kisaran harga Toyota Supra US$63,5.



Berkapasitas 2.800cc Spesifikasi Toyota Supra Yang Akan Di Datangkan Ke Indonesia
4/ 5 stars - "Berkapasitas 2.800cc Spesifikasi Toyota Supra Yang Akan Di Datangkan Ke Indonesia" Otomotif -  Otomotif balap pasti mempunyai penggemarnya. Bukan hanya untuk kalangan berduit, tetapi juga kalangan menengah ke bawah. Melihat...