Otomotif - Sebagaimana yang sudah diketahui bahwa belum lama ini PT Suzuki lndomobil Sales (SIS) secara resmi meluncurkan all new Ertiga Suzuki Sport yang diselenggarakan di Kota Kasablanka, Jakarta Selatan. Perlu diketahui bahwa Low MPV ini hadir dengan 11 fitur baru yang siap menjadikan mobil di kelas low multi purpose vehicle (LMPV) tersebut diklaim mampu memenuhi kebutuhan konsumen di Indonesia.
Selain itu, setelah buka kran pemesanannya sendiri, all new Ertiga Suzuki Sport ini nantinya diharapkan mampu memenuhi kebutuhan pasar otomotif Tanah Air dan meningkatkan penjualan Ertiga secara kesuluruhan hingga 20 persen.
“Untuk angka sebelum ada Suzuki Sport ini 3 ribuan per bulan. Tahun lalu kalau enggak salah sekitar 34 ribuan, ini penjualan retail ya saya bicara,” kata Direktur Pemasaran 4W PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) Donny Saputra pada Jumat (22/3/2019).
Hal itu juga tak lepas dari rasa optimisme Daihatsu terhadap Low MPV ini. Dimana, adanya fitur baru dan perubahan dari sisi tampilan interior serta eksterior diharapkan mampu menarik minat konsumen.
“Perbedaan harga dengan tipe GX Rp 11,5 juta. Kalau inden kami belum tahu, kami masih harus melihat dulu pemesanan dari konsumen. Kami sudah mulai produksi 500-600 unit khusus Suzuki Sport ini,” ujar Donny.
Sementara itu di satu sisi, terkait dengan penerapan pembaruan pada Ertiga Sport ini, terdapat beberapa perubahan pada bagian eksterior, seperti upper & lower front grille, under spoiler, side under spoiler (right & left), rear upper spoiler dan rear under spoiler.
Tak hanya itu saja, bahkan terdapat juga emblem Suzuki Sport pada buritan. Guna meningkatkan keselamatan berkendara, terdapat fitur daytime running lights (DRL) LED lamp dan defogger. Parkir diklaim lebih mudah dengan tambahan fitur rear camera parking.
Tampilan interior mendapatkan warna baru pada dashboard dan seat materials benuansa hitam di seluruh bagian dashboard, jok, installation panel, trim door dan touch screen head unit berukuran 6,8 inci dengan garnish l/P center.
Post a Comment